Sejak 6 November, Sharks, Shrimps, dan Crabs Masif Tarik Asetnya dari CEX

Share :

Portalkripto.com — Ketidakpercayaan pemegang Bitcoin kepada centralized exchange (CEX) semakin memburuk sejak runtuhnya FTX. Banyak BTC HODLers mulai menarik asetnya dalam jumlah besar dari exchange wallet mereka.

Data Glassnode pada 14 November 2022 menyebutkan para investor ramai-ramai memindahkan asetnya dari CEX ke self custody dengan historic rate 106rb $BTC/bulan. Rate ini sebelumnya hanya terjadi pada tiga waktu yaitu April 2020, November 2020, dan Juni-Juli 2022.

Ambruknya FTX juga berimbas pada pemegang Bitcoin dari segi jumlah kepemilikan. Selain berdampak besar pada whales, sharks, shrimps dan carbs juga secara masif memindahkan BTC mereka.

Dampak lainnya juga dirasakan oleh para penambang sejak saldo mereka menurun selama seminggu terakhir.

Dengan harga hash yang menyentuh titik terendah sepanjang waktu, aktivitas penambangan menjadi lebih sulit dan kondisi ini diprediksi akan berjalan dalam jangka panjang. Miners mungkin harus menjual BTC-nya untuk mendapat untung dan itu dapat memengaruhi harga BTC di masa mendatang.

Volume Bitcoin juga mengalami penurunan selama beberapa hari terakhir. Per 9 November, volume terdepresiasi dari 125 miliar menjadi 39 miliar pada saat penulisan.

Volume transaksi on-chain harian juga menurun selama beberapa hari terakhir yang menunjukkan hanya segelintir HODLers Bitcoin saja yang mendapatkan keuntungan. Rasio MVRV BTC juga menurun, menyiratkan bahwa sebagian besar HODLer berpotensi mengalami kerugian jika mereka semua menjual asetnya dengan harga saat ini.

Harga Bitcoin mendapatkan angin segar hari ini. Pada saat penulisan dengan merujuk CoinMarketCap, BTC diperdagangkan pada $16.815, naik 4,52% dalam 24 jam terakhir. Volumenya juga mengalami peningkatan sebesar 56,30% dalam periode waktu yang sama.