Pola Bitcoin Ini Memberi Sinyal Harga Sudah Sentuh Bottom

Share :

RINGKASAN BERITA

🔍 Rasio BTC/Stablecoin

Rasio cadangan Bitcoin vs stablecoin di Binance mendekati 1, level langka yang historis sering bertepatan dengan titik bawah pasar — namun berisiko memberi sinyal palsu.

💳 Cadangan Stablecoin

Cadangan stablecoin ERC-20 di Binance mencapai rekor $37,8 miliar, menunjukkan likuiditas dalam dan modal besar masih menunggu di luar pasar BTC.

📈 NUPL & Support

Indikator NUPL (0,53) masih di zona profit tanpa tanda euforia. Axel Adler Jr. menilai pasar dalam fase pemulihan; Bitcoin perlu bertahan di support penting (~$107.600).

⚠️ 50-Minggu SMA

SMA 50-minggu tetap jadi indikator risiko bear market—penutupan mingguan di bawahnya (sekitar $90k–95k) bisa menandai koreksi panjang pertama dalam siklus ini.

 

Rasio Bitcoin terhadap stablecoin di Binance mendekati pola langka yang secara historis sering bertepatan dengan titik bawah pasar. Metrik ini melacak perbandingan cadangan Bitcoin (BTC $110.630) dengan cadangan stablecoin di Binance.

Saat ini, rasio tersebut hampir menyentuh level 1.Level ini terakhir kali terlihat pada Maret 2025, ketika harga Bitcoin sempat turun ke $78.000 sebelum reli menuju rekor tertinggi $123.000.

Menurut data CryptoQuant, pola ini hanya muncul dua kali sejak bear market terakhir, sehingga menarik perhatian sebagai potensi sinyal beli. Namun, ada catatan penting: pada siklus sebelumnya, rasio ini biasanya muncul di akhir bear market, seperti di tahun 2023 dan Maret lalu.

BTC
Sumber: CryptoQuant

Dalam konteks saat ini, sinyal tersebut bisa saja palsu—alih-alih menandai titik bawah, bisa jadi justru sinyal awal koreksi berkepanjangan.

Cadangan Stablecoin Binance Tembus Rekor

Kekuatan rasio ini didukung oleh cadangan stablecoin ERC-20 Binance yang mencapai rekor $37,8 miliar, mencerminkan arus masuk stabil dan likuiditas yang dalam. Hal ini menunjukkan investor di Binance masih berhati-hati, dengan modal besar yang menunggu di luar pasar BTC.

Meski begitu, peneliti Bitcoin Axel Adler Jr. memperingatkan bahwa pasar masih berada di fase pemulihan. Ia mencatat, Bitcoin saat ini berada di $110.700, sedikit di atas harga realisasi pemegang jangka pendek di $107.600, yang menjadi zona support bulanan penting.

BACA JUGA: ETH Rebound 4,7%, Bagaimana Pergerakan Harga ke Depan?

“Bertahannya harga di zona ini akan mendukung skenario kelanjutan tren naik; belum ada tanda-tanda euforia puncak pada indikator NUPL, sehingga masih ada ruang bagi siklus untuk berlanjut setelah fase konsolidasi,” tulis Alex di akun X nya, 4 September 2025.

Sumber: @AxelAdlerJr/X

Indikator struktural tetap solid, dengan harga realisasi keseluruhan di $52.800 dan pemegang jangka panjang di $35.600 — jauh di bawah level saat ini. Rasio Net Unrealized Profit/Loss (NUPL) di 0,53 menandakan pasar secara umum berada di fase profit, meski masih jauh dari level euforia ekstrem.

Singkatnya, tren jangka panjang masih bullish. Namun, sensitivitas pasar terhadap aksi ambil untung bisa memperpanjang fase konsolidasi. Apakah rasio Binance kembali menandai titik balik atau justru sinyal turbulensi, akan sangat bergantung pada kemampuan Bitcoin bertahan di level support utama.

Indikator Ini Masih Jadi Penentu Risiko Bear Market

Indikator penting lain adalah simple moving average (SMA) 50-minggu, yang sejak 2018 konsisten menandai pergantian siklus. Data historis menunjukkan, setiap kali Bitcoin menutup candle mingguan di bawah 50-SMA, pasar mengalami koreksi panjang—turun 63% pada 2018 dan 67% pada 2022. Satu-satunya pengecualian terjadi pada 2020, ketika BTC cepat rebound pasca-krisis COVID-19.

Sejak Maret 2023, Bitcoin selalu bertahan di atas 50-SMA. Retest penting pada Agustus 2024 dan Maret 2025 pun gagal menembus indikator ini. Namun, analisis memperkirakan, penurunan ke kisaran $90.000–$95.000 bisa membuat BTC untuk pertama kalinya dalam siklus ini menutup candle mingguan di bawah 50-SMA.

Jika skenario itu terjadi, sinyal teknikal jelas pertama untuk dimulainya bear market akan muncul, memperbesar taruhan apakah konsolidasi saat ini berakhir dengan reli baru atau jatuh ke koreksi lebih dalam.