Penyebab Target Peretasan Bergeser dari CEX ke DeFi

Share :

Portalkripto.com — Investor kripto dilaporkan lebih nyaman menyimpan aset kripto mereka di centralized exchange (CEX) daripada di platform decentralized finance (DeFi). Menurut studi terbaru dari perusahaan data blockchain Chainalysis dan exchange kripto Bitfinex yang dirilis 13 Oktober 2022, DeFi masih dianggap rentan terhadap peretasan.

Studi itu mengungkapkan, jumlah peretasan CEX telah menurun signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Platform DeFi yang sedang tumbuh pesat justru kini lebih banyak menjadi sasaran peretas.

Total kripto yang dicuri dari platform tersentralisasi turun 58% dari titik tertingginya sebesar $972 juta pada 2018 menjadi $413 juta pada 2021. Jumlahnya bahkan lebih menurun lagi tahun ini menjadi $80 juta.

Sebaliknya, peretasan DeFi justru mendominasi pencurian kripto tahun ini hingga 96%. Total kripto yang dicuri mencapai $2,2 miliar hanya pada 2022 saja. Platform DeFi terakhir yang menjadi korban adalah TempleDAO, yang kehilangan $2,3 juta pada 11 Oktober lalu.

Jumlah Bitcoin (BTC) di platform CEX juga masih tinggi tahun ini meski ada terjangan crypto winter. Menurut data Chainalysis, jumlahnya year-to-date mencapai 6,9 juta BTC, naik 11% dari tiga tahun lalu yang mencapai 6,2 juta BTC.

CEX Dianggap Lebih Aman

Direktur penelitian di Chainalysis, Kim Grauer, mengatakan, CEX sudah tidak lagi menjadi target utama peretas. Selama beberapa tahun terakhir, kata dia, CEX terus meningkatkan keamanan dan kepatuhan secara signifikan.

Ia menjelaskan, banyak CEX yang menerapkan sistem operasi yang lebih aman seperti standar perlindungan denial-of-service dan pemeriksaan sistem keamanan oleh pihak ketiga.

“Kami melihat peningkatan akumulasi kripto oleh pemegang jangka panjang. Sebagian besar disimpan di centralized exchange,” ujar Grauer, dikutip Cointelegraph.

Meski demikian, Chief Technology Officer (CTO) Bitfinex, Paolo Ardonio, tetap mengimbau investor untuk mempertimbangkan menggunakan cold wallet jika ingin melindungi aset kripto mereka.

“Saran saya untuk siapapun yang memegang Bitcoin dan kripto, simpan di cold storage (cold wallet). Meski CEX sudah lebih aman untuk menyimpan kripto Anda dengan sistem keamanan yang lebih ketat,” ungkapnya.

Walaupun DeFi telah menjadi sasaran empuk para peretas, Ardonio percaya pertumbuhan DeFi masih bagus. DeFi dinilai akan memberikan kontribusi yang besar bagi pertumbuhan kripto secara keseluruhan.