Investor Mulai Tinggalkan BUSD, Kapitalisasi Pasar USDT Meroket

Share :

Portalkripto.com — Kapitalisasi pasar stablecoin Tether (USDT) melonjak hingga $1 miliar setelah regulator AS ‘menembak jatuh’ pesaingnya, stablecoin Binance USD (BUSD). Menurut data CoinMarketCap, kapitalisasi pasar USDT naik dari $68,4 miliar menjadi $69,5 miliar dalam waktu kurang dari 24 jam.


Kapitalisasi pasar USDT bertambah $1 miliar dalam waktu kurang dari 24 jam. (sumber: CoinMarketCap)

Sebaliknya, BUSD justru mengalami penurunan kapitalisasi pasar hingga $800 juta. Nilainya anjlok dari $16,15 miliar menjadi $15,33 miliar dalam waktu dua hari.

Volume perdagangan BUSD juga turun 20% menjadi $9 miliar dalam 24 jam terakhir. BUSD bahkan terus mengalami depegging sejak penerbitnya, Paxos, mengumumkan akan menghentikan penerbitan stablecoin tersebut.


Kapitalisasi pasar BUSD berkurang $800 juta dalam waktu dua hari. (sumber: CoinMarketCap)

Pergerakan yang berbanding terbalik antara dua stablecoin ini diduga karena investor mulai meninggalkan BUSD dan beralih ke USDT. Menurut data DefiLlama, dominasi USDT, yang diterbitkan oleh perusahaan berbasis di Hong Kong, iFinex, itu mencapai 50,77%.

BUSD dan USDT sama-sama berpasak 1:1 dengan dolar AS. Stablecoin biasanya disebut tulang punggung ekonomi kripto karena sering digunakan investor dalam melakukan jual beli kripto lain di exchange.

Tak Ada Lagi Penerbitan BUSD Baru

Keputusan Paxos untuk menghentikan penerbitan BUSD diduga diambil atas perintah New York Department of Financial Services (NYDFS). Kebijakan itu berlaku mulai 21 Februari 2023.

Seluruh token BUSD dapat ditukarkan melalui Paxos Trust Company sampai Februari 2024. Pelanggan dapat menukar stablecoin tersebut dengan dolar AS atau mengonversi ke stablecoin lain yang dikeluarkan Paxos, yakni Pax Dollar (USDP).

Paxos juga mengatakan akan mengakhiri kerja sama dengan exchange kripto Binance dalam penerbitan stablecoin. Sejak pengumuman itu, Binance mengalami penarikan besar-besaran hingga $916 juta dalam 24 jam pertama.

Data dari perusahaan intelijen blockchain, Nansen, menunjukkan, Paxos telah membakar BUSD senilai $703 juta dalam sehari pertama. Pasokan BUSD telah berkurang hingga 6% sejak Senin.

Wallet kripto Paxos Treasury dilaporkan mentransfer token BUSD itu secara bertahap ke alamat burn untuk mengeluarkan koin dari peredaran.

Transaksi pertama senilai $144,5 juta BUSD pada Senin, 13 Februari 2023 sekitar pukul 20.47 WIB. Delapan transaksi lagi menyusul dalam 27 jam berikutnya, senilai sekitar $559 juta.


Transfer dari wallet Paxos ke alamat burn. (sumber: Nansen)

Selain dijegal NYDFS, Paxos juga tengah memulai ‘perang’ dengan Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) AS. SEC sedang bersiap menggugat Paxos terkait BUSD yang dianggap sebagai sekuritas tak terdaftar.

DISCLAIMER : Bukan ajakan membeli! Investasi atau perdagangan aset crypto masih beresiko tinggi. Artikel ini hanya berisi informasi yang relevan mengenai aset kripto tertentu.