Portalkripto.com —Â Dogecoin (DOGE) mengalami kenaikan luar biasa sejak miliarder Elon Musk resmi mengakuisisi Twitter senilai $44 miliar. Menurut CoinMarketCap, dalam sepekan ini koin meme itu naik hingga 100% dari $0,060 menjadi $0,1204.
Pergerakan harga DOGE dalam sepekan terakhir (sumber: CoinMarketCap)
Padahal, Musk sama sekali belum mengatakan apapun soal DOGE sejak akuisisi Twitter disepakati. Ia hanya beberapa kali menjawab tweet Billy Markus, salah satu pendiri Dogecoin.
Sebagai salah satu penggemar dan telah didapuk sebagai CEO kehormatan Dogecoin, Musk sering mempengaruhi harga DOGE lewat cuitan-cuitan tak biasanya di Twitter. Namun, kenaikan harga DOGE kali ini cukup mengejutkan, bahkan menjadi yang tertinggi sejak Mei lalu.
Kapitalisasi pasar Dogecoin yang semula hanya $8 miliar, kini melonjak hingga $15 miliar. DOGE dengan mantap melangkahi Cardano dan Solana, dan kini menjadi kripto terbesar kelima (tanpa stablecoin) berdasarkan jumlah kapitalisasi pasar.
Pergerakan harga DOGE dari ATH pada Mei 2022 (sumber: CoinMarketCap)
Dogecoin juga mengalami peningkatan volume perdagangan di beberapa exchange kripto besar dalam beberapa hari ini. DOGE menjadi kripto ketiga yang paling banyak diperdagangkan di Coinbase dalam 24 jam terakhir dengan total volume $302 juta.
Sementara di Binance, perdagangan antara stablecoin Tether dan Dogecoin mencapai $1,8 miliar dalam 24 jam terakhir, atau 10% dari total perdagangan di Binance. Pertukaran antara Dogecoin dan Binance USD (BUSD) juga mencapai $900 juta.
Meski demikian, harga Dogecoin saat ini masih turun 83% dari titik tertinggi sepanjang masanya di $0,73 pada Mei 2022, saat Musk muncul dalam acara komedi Saturday Night Live.
It’s inevitable pic.twitter.com/eBKnQm6QyF
— Elon Musk (@elonmusk) July 18, 2020
Dukungan Musk terhadap Dogecoin tak hanya terbatas pada cuitannya di Twitter. Musk ikut menjadikan Dogecoin sebagai alat pembayaran untuk membeli produk di perusahaannya, Tesla dan The Boring Company.
Pada April lalu, Musk juga menggulirkan rencana untuk menjadikan Dogecoin alat pembayaran bagi langganan Twitter Blue.
DISCLAIMER : Bukan ajakan membeli! Investasi atau perdagangan aset crypto masih beresiko tinggi. Artikel ini hanya berisi informasi yang relevan mengenai aset kripto tertentu.


