Portalkripto.com — Departemen Tenaga Kerja Amerika Serikat akan mengumumkan Consumer Price Index (CPI) atau indeks harga konsumen September 2022 pada Kamis, 13 Oktober 2022.
CPI adalah indeks harga yang mengukur harga rata-rata dari barang dan jasa yang dikonsumsi oleh rumah tangga. CPI ini sering digunakan untuk mengukur tingkat inflasi. Jika inflasi meningkat lebih lanjut, permintaan untuk aset kripto mungkin akan terkena dampak negatif.
Tingkat inflasi tahunan AS turun untuk dua bulan berturut-turut menjadi 8,3% pada Agustus 2022 atau terendah dalam 4 bulan terakhir.
Pada dua bulan pertama 2022, tingkat inflasi AS masih berada di bawah 8% yaitu Januari (7,5%) dan Februari (7,9%). Namun sejak Maret hingga Agustus, tingkat inflasi berada di atas 8%; 8,5%, 8,3%, 8,6%, 9,1%, 8,5%, dan 8,3%.
Pada pengumuman inflasi bulan lalu, Selasa 14 September 2022, Bitcoin (BTC) turun hingga $1.000 ke bawah level $22.000 hanya dalam waktu 3 menit. Ekuitas AS juga menghadapi penurunan yang sama. Dow Jones turun 3,94%, S&P 500 turun 3%, dan Nasdaq Composite Index turun 4% pada periode itu.
Dikutip dari Coinbase tingkat inflasi yang tinggi dapat menyebabkan individu untuk berinvestasi lebih banyak dalam uang digital karena dolar atau Euro yang mereka tempatkan di rekening tabungan sebenarnya kehilangan nilai dari waktu ke waktu.
Bitcoin dan aset kripto lainnya seperti Ethereum menawarkan alternatif kepada investor. Pasar Bitcoin dan kripto sangat kompleks, tetapi setidaknya ada tiga “fungsi” di dalamya yang dapat membantunya menahan inflasi.
Pertama, bitcoin tidak dapat dimanipulasi oleh pemerintah yang menyesuaikan suku bunga atau mencetak lebih banyak uang untuk mencapai tujuan kebijakan. Kedua, seperti emas dan simpanan nilai langka lainnya, kebijaksanaan konvensional seputar Bitcoin adalah bahwa harga akan naik di waktu yang tidak pasti. Ketiga, kelangkaan adalah salah satu kunci untuk membuat penyimpan nilai tahan terhadap inflasi.


