Portalkripto.com — Laju sideways yang dialami oleh Bitcoin setelah pumping pada 30 November, menjadi sebuah kesempatan bagi beberapa altcoin untuk bergerak naik. Pergerakan harga Bitcoin cenderung sideways di area resistance pada level $16.705-$17.234.
LINK dan APE merupakan aset kripto yang berhasil mendapat sentimen positif komunitas kripto karena mengalami kenaikan harga yang cukup signifikan dalam sepekan.
Kemungkinan pekan ini LINK dan APE akan kembali mendapatkan momentum positif karena ada agenda penting yang akan diselenggarakan oleh kedua aset kripto tersebut.
Chainlink Staking v0.1
LINK mengumumkan akan merilis Chainlink Staking (v0.1) di mainnet Ethereum pada 6 Desember 2022. Alamat yang sudah berkualifikasi untuk akses awal akan mendapatkan kesempatan untuk melakukan stake up to 7.00 LINK di staking pool v0.1 yang dibatasi.
Pool staking v0.1 yang dibatasi kemudian akan dibuka untuk bisa diakses secara umum dua hari kemudian, pada tanggal 8 Desember 2022, dimana siapapun akan memiliki kesempatan untuk melakukan staking hingga batas awal 7.000 LINK, mengacu pada batas awal yaitu 20 juta LINK dan persyaratan lainnya.
ApeCoin Staking
Tidak mau kalah dengan LINK, APE mengumumkan akan meluncurkan sistem staking yang telah diuraikan dalam AIP-21 dan AIP-22.
AIP-21 merupakan proses staking dengan caps (1x drop). AIP ini mengusulkan staking untuk ekosistem NFT ApeCoin dan Bored Ape Yacht Club (BAYC), Mutant Ape Yacht Club (MAYC), dan Bored Ape Kennel Club (BAKC).
Peserta dapat mempertaruhkan ApeCoin dan menggunakan NFT ekosistem Bored Ape Yacht Club untuk menerima ApeCoin dari kumpulan yang telah ditetapkan selama periode waktu yang ditentukan.
Sejalan dengan proses staking pada AIP-21 dengan acps (1x drop), AIP-22 ingin menyederhanakan dan bergerak maju secara efektif mengusulkan kembali AIP-5 sebelumnya, yang dipilih secara unik karena tidak adanya caps dalam proses staking.
Proposal ini menyajikan total alokasi ApeCoin untuk staking pool dengan durasi tiga tahun dari periode staking ini.
Agenda penting yang akan dilaksanakan pekan ini oleh LINK dan APE bisa menjadi fundamental yang baik untuk ekosistem, dan menjadi pemicu untuk mendorong pergerakan harga kedua aset kripto tersebut.
Berikut analisa pergerakan harga selanjutnya dari LINK dan APE berdasarkan candle chart (1D).
LINK/USDT 1D Binance
Pergerakan harga LINK kembali pullback, setelah mengalami penurunan yang cukup signifikan pada periode 8-21 November. Harga LINK turun 41,36%, dari level $9,470 turun hingga meyentuh level $5,528.
Penutupan kandil harian 21 November yang membentuk hammer candlestick menjadi sinyal kuat terhadap naiknya harga LINK saat ini. Laju naik tersebut semakin menguat setelah laju pullback berhasil breakout 20-day exponential moving average (EMA) sebagai dinamis resistance pada 23 November.

Saat ini 20-Day EMA di level $7,079 berubah fungsi menjadi tahanan terdekat, apabila harga LINK kembali koreksi.
Harga terendah pada penutupan kandil harian 28 November di level $6,530 menjadi titik support selanjutnya, apabila pergerkan harga LINK berhasil breakdown tahanan terdekatnya.
Target pullback LINK berada pada harga tertinggi pada penutupan kandil harian 30 Juli di level $8,210. Area resistance pada level $9,202-$9,647 merupakan target utama laju bullish LINK saat ini.
APE/USDT 1D Binance
APE konsisten bergerak di dalam bearish channel, setelah laju bullish menemukan puncak-nya pada 3 Agustus. Harga APE sudah mengalami penurunan sebesar 66,26% pada periode 4 Agustus hingga 14 November.
Pergerakan harga APE kembali pullback, setelah laju bearish berhasil membentuk area support pada level $2,642-$2,891 sebagai major support sementara pada tahun 2022.
Penutupan kandil harian 26 November berhasil breakout 20-day EMA sebagai dinamis resistance dan mendorong harga APE meneruskan laju naiknya.

Harga tertinggi pada penutpan kandil harian 30 November di level $4,483 berhasil menyentuh upper line dari bearish channel dan membentuk lower high (LH). Titik tersebut menjadi target naik terdekat saat ini.
Apabila pergerakan harga APE berhasil breakout titik tersebut, kemungkinan laju pullback akan berlanjut dengan target berada pada resistance yang terbentuk pada 5 November di level $$5,250.
20-Day EMA di level $3,735 menjadi titik support sebagai tahanan terdekat apabila pergerakan harga APE kembali koreksi dan harga terendah pada penutupan kandil harian 25 November di level $3,177 menjadi tahanan selanjutnya, apabila pergerakan harga APE breakdown tahanan terdekatnya.
DISCLAIMER : Bukan ajakan membeli! Investasi atau perdagangan aset crypto masih beresiko tinggi. Artikel ini hanya berisi informasi yang relevan mengenai aset kripto tertentu.


