November Potensi Bullish? Berikut Analisa Bulanan Bitcoin!

Share :

Portalkripto.com — Gelar “Octobull” berhasil terjaga setelah penutupan kandil bulanan Bitcoin berhasil ditutup hijau dengan kenaikan sebesar 5,67%.

Penutupan positif di bulan Oktober tahun ini menjadi kali ke 4 secara beruntun, setelah seblumnya terjadi pada penutupan bulan Oktober tahun 2019, 2020, dan 2021.

Bitcoin Monthly Returns by: Coinglass

Naiknya harga Bitcoin berdampak positif bagi pergerakan harga altcoin. Selain itu, volume perdagangan market kripto ikut terpompa dan sentimen pasar kembali membaik, terlihar dari fear and greed index yang mengalami kenaikan.

Kondisi makroekonomi menjadi faktor fundamental yang mempengaruhi pergerakan harga aset kripto. Berita inflasi dan kenaikan suku bunga Amerika Serikat masih menjadi topik utama yang mewakili kondisi dunia saat ini.

Angin segar akhirnya terasa setelah berita Elon Musk, salah satu top globalis yang pro terhadap kripto akhirnya jadi membeli Twitter.

Akuisisi yang dilakukan Elon direspon positif oleh market kripto, khususnya DOGE yang mengalami kenaikan yang tinggi, sebesar 105,71% pada penutupan kandil bulanan pagi ini.

Naiknya harga DOGE membawa sentimen positif dan menjadi pemicu terhadap kenaikan aset kripto lainnya.

November menjadi bulan yang penting untuk pergerakan harga Bitcoin. Tahun 2021, bulan november ditutup merah dengan penurunan sebesar 7,11%, tetapi pada tahun 2020, penutupan kandil bulanan November berhasil ditutup hijau dengan kenaikan sebesar 42,95%.

Berikut analisa pergerakan harga Bitcoin menggunakan timeframe 1M (Bulan).

BTC/USD 1M Coinbase

Penutupan kandil bulanan Bitcoin terlihat bagus setelah berhasil ditutup hijau dengan kenaikan sebesar 5,48% dan berada diatas ATH 2017. Naiknya harga tersebut didukung oleh volume perdagangan yang mumpuni.

Total kapitalisasi Bitcoin ditutup dengan kenaikan sebesar 5,67%. Penutupan kandil bulanan kapitalisasi Bitcoin berada di level $393,425 Miliar, dengan level tertinggi berada pada $404,543, dan level terendah berada pada $348,292 Miliar.

Meskipun kapitalisasi Bitcoin ditutup hijau, dominasi Bitcoin mengalami penurunan sebesar 1,53% pada penutupan kandil bulanan pagi ini. Bitcoin dominance ditutup pada level 40,48%, dengan level tertinggi berada pada 42,09%, dan level terendah berada pada 40,19%.

Turun-nya dominasi Bitcoin mengindikasikan adanya porsi lebih yang masuk kedalam total kapitalisasi altcoin, dan ini menjadi kesempatan yang baik untuk pergerakan harga altcoin. Apabila pada November ini harga Bitcoin mampu mempertahankan tren positifnya, kemungkinan akan ada kenaikan pada Bitcoin dominance.

Relative strength index (RSI) masih bergerak datar sejak penurunan di Bulan Juli. Hal tersebut mengindikasikan belum adanya pergerakan impulsif dari aksi beli atau jual yang mampu mempengaruhi pergerakan harga secara signifikan.

Kandil bulanan Bitcoin pagi ini ditutup pada level $20.489, dengan level tertinggi berada pada harga $21.080 dan level terendah berada pada harga $18.131.

BTC/USD monthly chart Coinbase. Source: TradingView. By: Arli Fauzi

Penutupan kandil bulanan Bitcoin berhasil berada diatas ATH 2017 pada level $19.891 yang kembali menjadi support terdekat.

Meskipun berhasil ditutup hijau, harga terendah pada penutupan kandil bulanan terlihat mendekati major support di level $17.567.

Selain berhasil ditutup diatas ATH 2017, pergerakan harga Bitcoin kembali mendapatkan sentimen positif setelah berhasil bergerak diatas ascending line, yang merupakan garis support pada trendline.

Harga tertinggi pada penutupan kandil bulan September di level $22.800 menjadi target naik terdekat saat ini.

Apabila pergerakan harga Bitcoin berhasil breakout resistance terdekatnya, kemungkinan laju naik akan berlanjut hingga menyentuh resistance pada bulan Agustus di level $25.054. Titik resistance tersebut menjadi kunci untuk bergerak lebih tinggi dan konfirmasi terhadap sideways yang sudah terjadi semenjak laju bearish menemukan lantai penurunan di bulan Juni.

Peluang untuk bullish semakin nyata apabila harga Bitcoin berhasil retrace dan menyentuh level $29,705 sebagai harmonic resistance dari ratio 0.236 fibonacci retracement.

Green November kemungkinan bisa tercipta dengan syarat pergerakan harga Bitcoin mampu bertahan untuk bergerak diatas ascending line.

Total Kapitalisasi Market Kripto

Total kapitalisasi market kripto kembali bergairah setelah harga Bitcoin dan sebagian besar altcoin mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Kandil bulanan Crypto Total Market Cap ditutup hijau dengan kenaikan sebesar 7,32%.

Penutupan kandil bulanan pagi ini ditutup pada level $971,922 Miliar, dengan level tertinggi berada pada $1.003 Triliun, dan level terendah berada pada $832,738 Miliar.

Crypto Total Market Cap monthly chart Cryptocap. Source: TradingView. By: Arli Fauzi

Level tertinggi pada bulan Agustus di level $1.179 Triliun menjadi target naik selanjutnya. Apabila November ini tren positif berlanjut kemungkinan market akan kembali bergairah dan berdampak positif bagi harga dan volume perdagangan aset kripto.

Total kapitalisasi turun sebesar 74,26% pada periode November 2021 hingga menemukan lantai dari penurunannya pada Juni 2022. Saat ini market kripto berada pada tahap recovery untuk mengembalikan kepercayaan diri pelaku pasar dan merubah kondisi bearish menjadi bullish.

Bitcoin Exchange Reserve dan Netflow

Keteresediaan Bitcoin (Bitcoin Reserve) di exchange menyentuh titik terendah dalam tiga tahun terakhir. Kondisi ini mengindikasikan banyaknya para hodler Bitcoin yang memindahkan aset mereka ke wallet external.

Tercatat sebanyak 2.138.465 Bitcoin yang masih beredar di exchange pada 31 Oktober. Jumlah tersebut mengalami penurunan jika dibandingankan dengan penutupan pada bulan September. Ketersediaan Bitcoin di exchange pada 30 September tercatat sebanyak 2.270.944 Bitcoin. Ketersediaan Bitcoin berkurang sebanyak 132.479 Bitcoin dalam sebulan.

Bitcoin Exchange Reserve by: Cryptoquant

Kondisi tersebut didukung oleh arus keluar (outflow) yang semakin mendominasi. Berdasarkan data Cryptoquant, hal tersebut diperkuat oleh banyaknya penutupan negatif pada netflow Bitcoin sejak penurunan pada Juni.

Arus keluar Bitcoin meningkat tinggi pada 18 Oktober saat harga masih dibawah $20K. Tercatat sebanyak 85.640 Bitcoin keluar dari exchange. Puncak arus keluar Bitcoin bulan Oktober berada pada tanggal 26. Tercatat sebanyak 115.619 Bitcoin keluar dari exchange menuju wallet external.

Bitcoin Exchange Netflow by: Cryptoquant

Tingginya arus keluar dan rendahnya ketersediaan Bitcoin di exchange bisa menjadi sentimen positif untuk para pelaku pasar kripto. Karena kondisi tersebut mengindikasikan banyaknya investor skala besar yang sudah membeli Bitcoin di harga saat ini untuk kemudian di hold hingga mendapatkan keuntungan pada harga tertentu.

Fear and Greed Index

Kondisi market kripto yang berada pada winter season berdampak pada sentimen pelaku pasar. Sentimen negatif dirasakan setelah penurunan harga yang tajam dan munculnya ketakutan untuk kembali berdagang di aset kripto.

Naiknya harga saat ini perlahan menjadi angin segar untuk memperoleh kepercayaan diri pelaku pasar. Fear and greed index konsisten berada dibawah level 30 pada pekan 1-3 di Bulan Oktober dengan kategori extremen fear.

Fear and Greed Index by: alternative.me

Sentimen pasar kembali membaik setelah pekan terakhir di bulan Oktober, fear and greed index mengalami kenaikan dan berhasil menyentuh level 30, dengan kategori fear.

Jika pada bulan November pergerakan harga Bitcoin mampu mempertahankan tren positifnya, bukan tidak mungkin semakin banyak trader atau investor kembali berdagang di pasar kripto dan meningkatkan senitmen pasar.

DISCLAIMER : Bukan ajakan membeli! Investasi atau perdagangan aset crypto masih beresiko tinggi. Artikel ini hanya berisi informasi yang relevan mengenai aset kripto tertentu.