Portalkripto.com — Bitcoin secara mengejutkan naik mendekati level $20.000, beberapa jam setelah pengumuman Consumer Price Index (CPI) AS September, yang disampaikan Kementerian Tenaga Kerja AS, Kamis, 13 Oktober 2022, malam tadi.
Logika pergerakan harga BTC ini membuat para analis kripto kebingungan. Diketahui, Bitcoin sempat anjlok hingga 3% ke level $18.198 sesaat setelah CPI diumumkan.
ETH juga mengalami pergerakan yang sama, sempat anjlok ke $1.209 lalu kemudian merangkak hingga ke $1.333. Kurang dari 24 jam, ETH sudah naik sebesar 9,3%.
Pasar ekuitas yang masih berkorelasi erat dengan kripto, mengalami anomali yang sama. Pagi ini, saham teknologi S&P 500 dan Nasdaq Composite masing-masing menguat 2,60% dan 2,23% setelah sebelumnya turun.
Sebaliknya, indeks dolar AS merespons pengumuman CPI dengan lonjakan hingga 113,65. Namun, beberapa jam setelahnya, turun dan kini berada di level 112,41.
Kementerian Tenaga Kerja AS mengumumkan, tingkat inflasi di Amerika Serikat (AS) pada September ini mencapai 8,2% atau hanya turun 0,1% dari Agustus lalu. Angka tersebut tidak sesuai dengan perkiraan penurunan 0,2% dan dinilai masih cukup tinggi untuk menekan perekonomian AS.
Tingginya inflasi secara teori bisa memberikan sentimen hawkish kepada The Federal Reserve untuk kembali menaikkan tingkat suku bunga. Ada kemungkinan suku bunga kembali naik hingga 75 basis poin pada pertemuan yang digelar November mendatang.
Lalu bagaimana pergerakan pasar selanjutnya? Berikut analisanya berdasarkan candle chart (1D) dari analis Portalkripto, Arli Fauzi.
BTC/USDT 1D Binance
Volatilitas Bitcoin kembali membara saat menyambut pengumuman CPI Amerika Serikat pada 13 Oktober pukul 19.30 WIB. Harga Bitcoin sempat menukik tajam beberapa saat setelah pengumuman dipublish. Penurunan harga tersebut tidak berlangsung lama karena tertahan support yang berhasil membalikan arah harga dari turun menjadi naik.
Kandil harian Bitcoin pagi ini ditutup hijau dengan kenaikan sebesar $1,15%. Daily candle pagi ini ditutup pada harga $19.375, level tertinggi berada pada harga $19.513 dan level terendah berada pada harga $18.190.
BTC/USDT daily chart Binance. Source: TradingView. By: Arli Fauzi
Penurunan tajam setelah pengumuman CPI tertahan support di level $18.510 yang merupakan harga terendah pada penutupan kandil harian 7 September.
Harga Bitcoin kembali pullback dan berhasil bergerak naik tinggi setelah menyentuh titik support tersebut. Laju pullback Bitcoin berhasil menembus 20-day exponential moving average (EMA) sebagai dinamis resistance pada level $19.511 yang saat ini menjadi tahanan terdekat apabila harga kembali koreksi.
Harga tertinggi pada penutupan kandil harian 12 September di level $22.488 menjadi target naik terdekat.
Naiknya harga Bitcoin saat ini didukung oleh penutupan volume yang tinggi, berada di atas 20-day EMA dan relative strength index (RSI) yang perlahan bergerak naik, mengindikasikan adanya aksi beli yang mulai mendominasi.
Apabila pergerakan harga Bitcoin berhasil mempertahankan laju hijaunya, kemungkinan tren positif tersebut akan dilanjutkan hingga weekend ini.
ETH/USDT 1D Binance
Penurunan tajam pada ETH masih tertahan support pada lower line dari falling wedge pattern dan membentuk lower low (LL) baru. Kandil harian ETH ditutup merah dengan penurunan sebesar 0,57%.
Meskipun kandil harian ditutup merah, saat ini harga ETH sudah kembali naik dan melanjutkan laju pullback-nya.
ETH/USDT daily chart Binance. Source: TradingView. By: Arli Fauzi
Daily candle ETH pagi ini ditutup pada harga $1.331, level tertinggi berada pada harga $1.342 dan level terendah berada pada harga $1.283.
20-Day EMA pada level $1.334 menjadi tahanan terdekat yang harus ditembus untuk bergerak naik lebih tinggi dan menarik sentimen market dengan harapan adanya aksi beli yang tinggi.
Jika pergerakan harga ETH mampu breakout resistance terdekatnya, kemugkinan laju naik akan berlanjut dengan target berada pada level $1.356.
Support masih berada pada level $1.220-$1.187, yang masih cukup solid untuk menahan penurunan harga apabila ETH kembali koreksi.
Target utama laju naik saat ini adalah breakout falling wedge pattern, jika pergerakan harga ETH berhasil breakout pattern tersebut, bukan mustahil untuk kembali menyentuh resistance pada level $1.722 yang merupakan harga tertinggi pada penutupan kandil harian 25 Agustus.
BNB/USDT 1D Binance
BNB kembali bergerak naik mendekati 20-day EMA sebagai dinamis resistance setelah penurunan tajam tertahan area support yang cukup solid. Kandil harian BNB ditutup hijau dengan kenaikan sebesar 0,26% dan membentuk lower shadow yang cukup tinggi.
Daily candle BNB pagi ini ditutup pada harga $271,6, level tertinggi berada pada harga $273,7, dan level terendah berada pada harga $256,8.
BNB/USDT daily chart Binance. Source: TradingView. By: Arli Fauzi
Area support pada level $257-$262 masih menjadi tahanan yang solid, terbukti sudah tiga kali berhasil menahan laju penurunan harga BNB dan mampu membalikan arah pergerakan harga. Pertama pada 6 September, kedua 19 September, dan yang ketiga berhasil menahan penurunan harga pada 13 Oktober.
Support yang sekarang berubah fungsi menjadi resistance di level $274,2 menjadi tahanan yang harus ditembus sebagai pemicu untuk bergerak lebih tinggi.
Jika resistance terdekat tersebut berhasil di breakout, maka target naik selanjutnya berada pada area resistance di level $293,6-$300.
Cup and handle pattern pada BNB masih dirasa valid karena berhasil pullback setelah laju penurunan yang terjadi.
Breakout terhadap resistance di level $336,8 menjadi kunci untuk mendapatkan sentimen positif dari market dengan harapan dapat memicu aksi beli yang tinggi.
SHIB/USDT 1D Binance
SHIB konsisten pada laju penurunannya saat laju bullish mengalami penolakan pada 9 September. Kandil harian SHIB berhasil ditutup hijau dengan kenaikan sebesar 2,06%.
Naiknya harga tersebut mendapat dukung dari volume perdagangan yang berhasil ditutup tinggi, berada di atas 20-day MA dan aksi beli yang mulai meningkat, terlihat dari kenaikan pada RSI.
SHIB/USDT daily chart Binance. Source: TradingView. By: Arli Fauzi
Daily candle SHIB pagi ini ditutup pada harga $0,00001038, level tertinggi berada pada harga $0,00001081 dan level terendah berada pada harga $0,00000924.
Area support pada level $0,00000954-$0,00000999 masih menjadi tahanan solid untuk menahan penurunan harga SHIB.
Berdasarkan historikal data, tahanan tersebut berhasil menahan laju penurunan pada 29 Juni, 12 Juli, 18 September, dan penurunan yang cukup tajam di 13 Oktober.
20-Day EMA di level $0,00001090 menjadi tahanan terdekat yang harus ditembus untuk bergerak lebih tinggi dan mendukung usaha breakout dari descending line.
Harga tertinggi pada penutupan kandil harian 4 Oktober di level $0,00001171 menjadi target naik selanjutnya apabila pergerakan harga SHIB berhasil breakout resistance terdekatnya.
Support pada level $0,00001032 menjadi titik retest dan tahanan terdekat untuk menahan laju penurunan harga SHIB apabila kembali mengalami koreksi.
DISCLAIMER : Bukan ajakan membeli! Investasi atau perdagangan aset crypto masih beresiko tinggi. Artikel ini hanya berisi informasi yang relevan mengenai aset kripto tertentu.


